Polres Madiun Kota Pantau Kunjungan Hari Raya Idul Fitri Lapas I Madiun

    Polres Madiun Kota Pantau Kunjungan Hari Raya Idul Fitri Lapas I Madiun

    MADIUN KOTA - Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran proses kunjungan warga binaan pada hari raya Idul Fitri 1445 H, Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Madiun Kanwil Kemenkumham Jatim bersama Polres Madiun Kota untuk melakukan pengawasan ketat. Kolaborasi ini bertujuan untuk menjaga kondusivitas lingkungan selama momen yang berharga bagi umat Muslim tersebut, Jumat (12/04).

    Kalapas I Madiun, Kadek Anton Budiharta menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan bagian dari upaya preventif dan responsif terhadap potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi. “Momen Kunjungan Idul Fitri adalah waktu yang sangat dinantikan oleh warga binaan untuk bertemu dengan keluarga. Oleh karena itu, kami berkoordinasi dengan Polres Madiun Kota untuk memastikan semua proses kunjungan berlangsung lancar dan aman, ” jelasnya.

    Untuk mempermudah proses kunjungan, Lapas I Madiun telah menerapkan beberapa kebijakan baru. Salah satunya adalah penerapan sistem jadwal kunjungan untuk menghindari kerumunan. “Kami menghimbau keluarga warga binaan untuk mematuhi jadwal yang telah ditentukan. Ini adalah bagian dari usaha kita bersama dalam menjaga keamanan dan Kenyamanan seluruh pihak, ” tambah Kadek Anton.

    Kunjungan hari raya Idul Fitri di Lapas I Madiun ini tidak hanya menjadi momentum silaturahmi antara warga binaan dan keluarga, tetapi juga sebagai sarana introspeksi dan pembinaan moral bagi para warga binaan. Diharapkan melalui momen ini, mereka mendapatkan motivasi tambahan untuk berubah menjadi lebih baik dan siap kembali ke masyarakat dengan bekal yang lebih baik.

    madiun kota
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Madiun Kota Hadiri Apel Siaga Berantas...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas I Madiun Tingkatkan Sinergitas Dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 75 Perwira Tinggi TNI
    Peduli Terhadap Kesehatan Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Kunjungi Kampung Tinolok 
    Rektor Unhan RI Letjen TNI Jonni Mahroza  Tinjau Green House FVLM di Belu
    Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Bantu Nakes Pada Kegiatan Posyandu Di Wilayah Binaan

    Ikuti Kami